BuletinKita.Com, Serui – Rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT ke-53 Perkumpulan Keluarga Ikatan Keluarga Toraja (IKT) resmi dimulai hari ini dengan kegiatan sosial berupa donor darah. Kegiatan ini terlaksana berkat kerja sama antara panitia HUT IKT, TNI, serta RSUD Serui, dan berlangsung di Gedung Tongkonan, Jl. KPR, Serui, 30/8/2025.
Acara pembukaan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk perwakilan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Yapen. Dalam sambutannya, yang disampaikan oleh Plt. Sekda Kabupaten Kepulauan Yapen, Bupati menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada keluarga besar IKT atas inisiatif dan kontribusinya dalam menyertakan kegiatan donor darah sebagai bagian dari rangkaian peringatan HUT.
“Kegiatan donor darah ini sangatlah mulia, karena selain menyehatkan diri, donor darah juga merupakan wujud kepedulian sosial yang dapat menyelamatkan banyak nyawa,” jelas Harold Weno, selaku Plt. Sekda yang mewakili Bupati.
Pemerintah daerah juga menyampaikan harapan agar semangat kepedulian sosial yang ditunjukkan oleh IKT dapat menjadi teladan dan inspirasi bagi paguyuban serta masyarakat lainnya. Di akhir sambutannya, Harold Weno mengajak seluruh masyarakat Yapen untuk terus mendukung visi dan misi pembangunan daerah, yakni mewujudkan “Yapen Rumah Kita yang Berkeadilan, Unggul, dan Sejahtera.”
Kegiatan ini menandai awal dari serangkaian agenda yang akan digelar dalam beberapa waktu ke depan untuk memeriahkan HUT IKT ke-53, yang tidak hanya berfokus pada perayaan, tetapi juga aksi nyata untuk masyarakat.
[MI.tinta]

